Muarojambi - Menanggapi banyaknya aspirasi dan keluhan masyarakat terhadap pelayanan PLN di beberapa wilayah dalam Kabupaten Muarojambi, maka Komisi III DPRD Kabupaten Muarojambi melakukan audensi dengan PLN terkait listrik di Muarojambi.
Ketua Komisi III DPRD Muarojambi Usman Halik, mengatakan jika audiensi ini terkait adanya pengaduan warga salah satunya di Kecamatan Kumpeh Ulu dan Ilir, mengenai pohon-pohon di pinggir jalan yang menganggu kabel listrik.
'Ya kita audiensi dengan PLN salah satunya terkait dengan pohon yang menyentuh kabel listrik. Keterangan dari manager kemarin, pohon dan gangguan hewan liar merupakn permasalahan,' tutur Usman Halik.
Politisi PDIP ini menjelaskan, PLN berjanji akan bertemu dengan camat untuk membahas persoalan pohon-pohon yang menganggu kabel listrik tersebut. 'Hari ini, PLN akan bertemu camat membahas pohon yang ada dipinggir jalan. Tapi pada intinya jika masyarakat memberi izin untuk memotong kayu yang ada dengan kabel maka akan dipangkas. Dan jaraknya lebih kurang 5 meter dari jarak kabel PLN bersedia memangkasnya,' ujar Usman Halik.
Dalam kesempatan itu, lanjut Ketua Komisi III ini, selain membahas pohon yang menganggu kabel listrik di Kumpeh dewan juga membahas seluruh permasalahan listrik di setiap kecamatan di Muarojambi, Sungai Gelam Bahar dan lainya. (ndi/adv)