Notification

×

Iklan

Iklan

Kepala BPKAD Muaro Jambi Serahkan Dokumen Pelaksanaan Anggaran Tahun 2025

| Januari 08, 2025 WIB


Muaro Jambi
– Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Muaro Jambi, Alias, secara resmi menyerahkan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Tahun Anggaran 2025 kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Kabupaten Muaro Jambi. Acara yang berlangsung di Rumah Dinas Bupati Muaro Jambi ini turut dihadiri oleh Penjabat (Pj) Bupati Muaro Jambi serta para kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi. Rabu, (08/01/25).


Dalam sambutannya, Alias menekankan pentingnya pengelolaan anggaran yang transparan, akuntabel, serta tepat sasaran guna mendukung pelaksanaan program pembangunan daerah. Ia mengingatkan kepada seluruh SKPD agar memanfaatkan anggaran dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan perencanaan yang telah disusun dalam APBD 2025.


“DPA ini bukan hanya sekadar dokumen administrasi, tetapi merupakan landasan utama dalam menjalankan program kerja pemerintah daerah. Oleh karena itu, saya berharap seluruh perangkat daerah dapat menggunakan anggaran secara efektif dan efisien, serta berorientasi pada kepentingan masyarakat,” ujar Alias.


Alias juga menyampaikan bahwa dengan penyerahan DPA ini, seluruh SKPD sudah bisa segera melaksanakan program dan kegiatan sesuai dengan rencana kerja masing-masing. Ia mengajak seluruh jajaran pemerintahan daerah untuk meningkatkan sinergi dan koordinasi dalam menjalankan anggaran, sehingga realisasi APBD 2025 dapat berjalan optimal dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat Muaro Jambi.


Acara ini berlangsung lancar dan diakhiri dengan penyerahan simbolis DPA kepada beberapa perwakilan SKPD, menandai dimulainya pelaksanaan anggaran daerah tahun 2025. (ndi)

×
Berita Terbaru Update